Energia News

Berkomitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pertamina EP Donggi Matindok Field Raih Penghargaan dari Bunda PAUD Kabupaten Banggai - EN

Berkomitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pertamina EP Donggi Matindok Field Raih Penghargaan dari Bunda PAUD Kabupaten Banggai - EN
Banggai - Sebagai salah satu Industri Hulu Migas yang Beroperasi di Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah, Pertamina EP Donggi Matindok Field, berkomitmen memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat Kabupaten Banggai, terlebih lagi di dunia pendidikan. Dengan komitmennya tersebut, Pertamina EP Donggi Matindok Field terus berupaya memberikan perhatian terhadap peningkatan kualitas pendidikan, salah satunya adalah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Karena itu, Bunda PAUD Kabupaten Banggai sekaligus Ketua TP-PKK Kabupaten Banggai, memberikan apresiasi kepada Pertamina EP Donggi Matindok Field atas partisipasi serta dukungannya dalam meningkatkan kualitas layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di kabupaten Banggai, pada Jumat (11/11/2022), bertempat di Hotel Estrella Luwuk. Piagam Penghargaan diberikan langsung oleh Bunda PAUD Kabupaten Banggai Ir. Hj. Syamsuarni Amirudin M.M. Momentum tersebut terangkaikan dengan Kegiatan Bimbingan Teknis Bunda PAUD Se-Kabupaten Banggai yang di hadiri seluruh Forkopimda, Perusahaan Industri Hulu Migas, Bunda PAUD 23 Kecamatan dan Pengurus PAUD Desa/Kelurahan. Bunda PAUD Kabupaten Banggai Ir. Hj. Syamsuarni Amirudin M.M. beserta Sekretaris Kabupaten Banggai mewakili Bupati Banggai menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pertamina EP Donggi Matindok Field yang senantiasa mendukung kerja-kerja pemerintah. Salah satu komitmen Pertamina EP Donggi Matindok Field terhadap peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Banggai diwujudkan melaui kegiatan Pertamina Goes To School. Dimana Pertamina EP Donggi Matindok Field membantu anak-anak PAUD Gugus 2 Melati, Kecamatan Toili, memberikan edukasi mengenali jenis-jenis kendaraan dan Fire Truck Equipment, bertepatan dengan Hari Puncak PAUD, (26/03/2022) beberapa waktu lalu. Selain pengenalan fire truck, beberapa peralatan penunjang lainnya yang dikenalkan diantaranya Alat Pemadam Api Ringan (APAR), fire hydrant system, selang hydrant/ fire hose, nozzel, serta simulasi pemadaman api menggunakan APAR, fire blanket, dan air. Anak-anak juga dibekali pemahaman sederhana mengenai segitiga api, yaitu bahan bakar, sumber panas atau api, dan oksigen yang dapat memicu terjadinya kebakaran. Sejumlah 300 anak dan orang tua murid dari 8 sekolah PAUD dan TK sangat antusias dan aktif berpartisipasi dalam kegiatan edukatif ini. Selain itu Pertamina EP Donggi Matindok Field juga mendukung peningkatan sarana belajar mengajar yang membantu melatih keterampilan motorik dan berfikir logis anak. Donggi Matindok Field Manager Ridwan Kyai Demak menyampaikan, "Program Donggi Matindok Field Goes to School ini berupaya menciptakan serta mendukung layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang holistic dan terintegratif, semoga perusahaan dan juga pemerintah dapat terus bersinergi dalam peningkatan kualitas pendidikan anak-anak kita khususnya Anak Usia Dini," ungkapnya

Share: