Program Keberlanjutan

Tentang Program Keberlanjutan

Regional Indonesia Timur, sebagai bagian dari Pertamina Hulu Energi Subholding Upstream Pertamina, menjalankan tugas melaksanakan eksplorasi dan eksploitasi di wilayah Indonesia Timur dengan mengacu kepada Kebijakan dan Komitmen Keberlanjutan PHE, mengintegrasikan strategi dan aktivitas perusahaan dalam konteks Environmental, Social, Governance (ESG) guna menciptakan nilai jangka panjang bagi pemangku kepentingan,  mendorong kepatuhan kepada peraturan perundang-undangan dan berkontribusi terhadap agenda internasional Sustainable Development Goals (SDGs).

Komitmen Keberlanjutan

Mengurangi Emisi Karbon untuk Membantu Mengatasi Perubahan Iklim

Kami berkomitmen untuk mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca (GRK) melalui penerapan efisiensi energy, beralih dari energi fosil dan memanfaatkan sumber energi terbarukan, dan menggunakan energi rendah karbon di seluruh kegiatan operasional.

Program yang memberikan kontribusi signifikan sepanjang tahun 2023:

  1. PEP Sukowati Field : Energy Efciency of the Gas Turbine at CPA Power Plant with the Installation of an Anti Down Scrubber Filter (TERSADown) Unit (4.561,7 CO2 eq).
  2. JOB Tomori : Flaring Reduction with Steam Atomizing Technology (7.300,8 CO2 eq).
  3. PEP Donggi Matindok Field : Installation of Online Adjustable Choke in Donggi Matindok Field Gas Well to Reduce Flaring Gas (2.912,8 CO2 eq). 

Keselamatan Kerja

Keselamatan lebih dari sekedar prioritas bagi kami, yang tidak akan kami kompromikan dengan alasan apa pun. Memastikan bahwa pekerja mempunyai lingkungan kerja yang aman dan sehat merupakan hal yang mendasar bagi kesejahteraan mereka dan merupakan hal yang mendasar bagi hak asasi manusia. 

Kami berprinsip setiap pekerja dan kontraktor di lokasi kami harus dapat kembali ke rumah dengan selamat. Untuk mencapai tujuan “Zero Fatalities” kami memberlakukan penerapan Sistem Manajemen Keselamatan diantaranya CORPORATE SAVING RULES (CLSR), CONTRACTOR SAFETY MANAGEMENT SYSTEM (CSMS), SAFE WORK PERMIT SYSTEM (SIKA), WORK ENVIRONMENT GOVERNANCE dan HUMAN & ORGANIZATIONAL PERFORMANCE (SAFETY CULTURE).

Keanekaragaman Hayati

Salah satu fokus program keberlanjutan lingkungan kami adalah memulihkan, memelihara dan meningkatkan keanekaragaman hayati di sekitar wilayah operasi kami.
Selengkapnya

Tata Kelola

Tata kelola yang baik sangat penting untuk menciptakan kelangsungan bisnis dalam jangka panjang. Kami menerapkan berbagai kebijakan dan proses untuk menegakkan standar etika yang tinggi dan mendorong transparansi. Pertamina EP Cepu telah memperoleh ISO 37001:2016 Manajemen Anti Penyuapan Sertifikasi Sistem (SMAP). Sistem manajemen keselamatan, kesehatan, lingkungan, kualitas, dan komitmen masyarakat yang sesuai untuk semua aktivitas bisnis. Pertamina EP Cepu telah memperoleh Sertifikasi Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015, Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001:2015 dan Sertifikasi Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja ISO 45001:2018.