Sorong – PT Pertamina EP Papua Field yang tergabung di zona 14 Regional 4 Subholding Upstream lakukan kegiatan di bidang lingkungan dengan melaksanakan transplantasi terumbu karang. Kegiatan ini terselenggara bekerjasama dengan Kelurahan Soop dan masyarakat setempat.
Pulau Soop masuk dalam Distrik Sorong Kepulauan, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya. Masyarakat nelayan setempat telah menyadari akibat dari kerusakan terumbu karang yang berlangsung sejak lama. Antusias masyarakat sangat tinggi terhadap kegiatan pelatihan dan transplantasi terumbu Karang di pulau Soop.
Kegiatan penanaman 1.000 fragmen terumbu karang seluas 100 meter persegi itu melibatkan masyarakat lokal setempat. “Kami menanam 1.000 fragmen terumbu karang di Pulau Soop untuk tujuan kelestarian alam. Saat ini baru sekitar 500 yang sudah ditanam,” kata Muslim Nugraha, Field Manager pada Selasa (22/11).
Pertamina EP Papua Field mendukung penuh program lingkungan, hal ini terlihat dengan kehadiran General Manager Zona 14, Afwan Daroni dan turun langsung dalam kegiatan penanaman terumbu Karang. “Semoga kegiatan ini menjadi dorongan bagi masyarakat ikut serta terus menjaga dan melestarikannya. Papua yang Indah, harus tetap terjaga terumbu karangnya,” ujar Afwan.
Sebagian terumbu Karang di wilayah Sorong dan Raja Ampat mengalami kerusakan akibat kejadian alam, maupun karena ulah manusia. Metode penangkapan ikan yang tidak ramah lingkungan dengan penggunaan bom mengakibatkan kerusakan.
Pertamina EP Papua Field terdorong untuk berkontribusi melestarikan terumbu karang. Kegiatan rehabilitasi terumbu karang sudah berlangsung sejak 2020 dan salah satu lokasi kegiatan berada di Kepulauan Missol Raja Ampat. Di lokasi ini telah dilakukan penanaman 4.000 terumbu karang dengan luasan 300 meter persegi.
“Alhamdulillah pertumbuhan terumbu karang sangat baik,” ujar afwan. Dia berharap rehabilitasi bisa mengembalikan keberlangsungan terumbu karang, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat.